Nasionalberita.com – Menpora RI Zainudin Amali didampingi Menteri Perindustrian sekaligus Founder Asiana Soccer School Agus Gumiwang Kartasasmita mengucapkan selamat ulang tahun ke-2 kepada Asiana Soccer School, Sabtu (5/9 ) siang di Lapangan PSF Pancoran Jakarta. Menpora RI mangatakan peran stakeholder penting untuk membina olahraga Indonesia.
“Selamat ulang tahun Asiana Soccer School Ke-2. Dua tahun berdiri Asiana Soccer School sudah menunjukkan prestasinya. Saya tidak heran kenapa mereka bisa berprestasi padahal usianya baru 2 tahun. Ini karena perhatian dari pendirinya sangat luar biasa. Terus terang, Kemenpora tidak bisa berjalan sendiri untuk membina olahraga tanah air, Kemenpora perlu dukungan dari semua stakeholder,” ucapnya.
Menurutnya, satu-satunya cabor yang ada instruksi presiden hanya sepakbola. Jadi, ini keseriusan pemerintah, keseriusan Presiden Jokowi mamajukan sepakbola. “Kalau sepakbolanya tidak maju berarti insan sepakbolanya yang salah,” terang Menpora RI.
Pemerintah sudah sangat luar biasa memberi dukungan secara regulasi. Ia pun mengaku sudah menyelesaikan roadmap Sepakbola Indonesia. “Saya sudah menyelesaikan roadmapnya dan sudah di tandatangani oleh Menko PMK. Mudah-mudahan dengan sinergitas antara pemerintah, federasi dan masyarakat khususnya yang peduli dengan sepakbola akan menghasilkan manfaat yang besar bagi prestasi sepakbola nasional,” ujarnya.
Menporal RI juga nenyampaikan bahwa timnas Vietnam sudah dipersiapkan lebih dari 10 tahun sehingga tidaklah heran kalau timnas Vietnam lebih berkualitas. “Ketika saya nonton Sea Games 2019, timnas sepakbola kita melawan Vietnam, saya sempat berbincang dengan Menpora Vietnam. Ternyata, Tim sepakbola Vietnam sudah dipersiapkan lebih dari 10 tahun yang lalu,” jelasnya.
“Kebiasaan kita, mendekati turnaman baru dipersiapkan. Cara-cara seperti ini saya kira sudah waktunya kita rubah. Oleh karena itu pemerintah mengapresiasi dan berterimakasih yang sebesar-besarnya pada inisiatif masyarakat seperti yang dilakukan oleh pengurus Asiana Soccer School. Kalau ini dilakukan di banyak tempat maka tidak akan sulit kita mencari talenta-talenta untuk menjadi anggota tim nasional, ” tambahnya.
Menurutnya, tahun depan kita menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 dan keberhasilan menjadi tuan rumah ini yang harus benar- benar dimanfaatkan dengan baik untuk mengangkat prestasi sepakbola Indonesia. “Saya kira ini satu kesempatan yang harus kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” kata Menpora RI.